Paket Internet Combo OMG Lebih Lengkap di Simpati

Paket Internet Combo OMG Lebih Lengkap di Simpati

Arunapasman.com - Kalau kamu butuh kuota Internet Combo OMG Telkomsel ternyata lebih lengkap di kartu Simpati.

Paket Internet Combo OMG pada dasarnya sama dengan paket OMG biasa, hanya saja ada tambahan kuota telpon dan sms kemudian tentu saja tetap ada kuota OMG.

Pada aplikasi myTelkomsel kartu As hanya menampilkan sedikit paket combo OMG, tapi di aplikasi kartu Simpati ternyata pilihan paket Combo lebih banyak.

Paket Internet Combo OMG Simpati

Beberapa hari lalu admin arunapasman membandingkan paketan combo Telkomsel di aplikasi kartu As dan Simpati, dan seperti judul ternyata paket combo di simpati lebih banyak.
1. Ada paket Combo OMG 6.5GB dengan kuota internet 4.5GB tambahan kuota OMG 2GB serta ada bonus telpon sesama telkomse 100menit dan kuota sms sebanyak 60sms.

2. Paket Internet Combo OMG 7.5 dengan pembagian kuota 3.5GB internet, ada kuota chat juga 2GB, paket nelpon sesama telkomsel 20Menit. Untuk Combo 7.5GB ternyata tidak ada kuota sms melainkan diganti dengan kuota chat.

3. Paket Internet Combo 10GB dengan pembagian kuota 6GB internet, 2GB OMG, 2GB kuota chat serta bonus kuota nelpon sesama telkomsel sebesar 20Menit. Untuk harga lumayan murah hanya 53rb di aplikasi.

4. Paket internet combo 13GB dengan pembagian kuota 9GB internet, 2GB OMG, Kuota chat 2GB serta kuota nelpon sebesar 30Menit. Antara 10GB dan 13GB harganya tidak terpaut jauh hanya 14Rb.

5. Paket internet combo OMG 20GB yang pembagian kuotanya 16GB, kuota chat 2GB, OMG 2GB, serta kuota nelpon 50GB.

6. Paket internet Combo OMG 19GB dengan pembagian kuota internet 17GB, OMG 2GB, kuota nelpon 300Menit serta kuota sms sebesar 100 kali sms sesama. Di kuota 19GB ini tidak ada kuota chat tapi ada kuota sms.

7. Paket Internet Combo OMG 30GB dengan pembagian kuotanya internet utama 28GB, OMG 2GB, paket nelpon sebesar 600Menit serta paket sms sebesar 200 kali sms sesama.

Semua paket internet combo yang bisa dibeli pada aplikasi memiliki masa aktif selam 30hari. Untuk daftar aplikasi yang bisa diakses dengan kuota OMG masih sama dengan OMG biasa.

Penutup Paket Internet Combo OMG Simpati

Dari yang admin arunapasman lihat, ternyata Paket Internet Combo OMG Simpati ada beberapa perbedaan. Ada yang memiliki kuota chat dan ada yang memiliki kuota sms. Tinggal kebutuhan kamu di paket yang mana.

Intinya kalau kamu pengguna telkomsel dan butuh kuota telpon, paket combo OMG bisa menjadi pilihan. Tapi kalau hanya butuh kuota internet maka pilih saja paket OMG biasa atau bisa pilih paket internet kuota ketengan utama.