Paket Internet Data Murah Untuk Driver Gojek Dari Telkomsel 2020-2021

Paket Internet Data Murah Untuk Driver Gojek Dari Telkomsel 2020-2021

Arunapasman.com - Setelah Telkomsel mengumumkan pendanaan ke Gojek sebesar USD 150 juta atau secara perhitungan setara Rp 2,1 triliun maka kini kedua perusahaan tersebut memulai investasi demi mendukung transformasi digital pada sektor UMKM.

Kolaborasi antara Telkomsel dan Gojek mulai dari memberikan dukungan kepada lebih dari 20 ribu mitra reseller atau outlet Telkomsel sehingga sekarang dapat melakukan digitalisasi layanan dan juga mempermudah proses transaksi .

Mitra reseller atau outlet Telkomsel kini menjadi bagian dari layanan GoShop yang ada pada platform Gojek dan denganlayanan ini para pelanggan dimudahkan untuk ketika ingin membeli barang dan semua kebutuhan kapan saja.

Khusus untuk pengguna mitra Gojek kini juga dapat membeli produk layanan dari Telkomsel misalnya kartu perdana, voucher internet fisik hingga beragam program bundling device langsung dari GoShop yang ada pada aplikasi Gojek.

Jadi dengan adanya layanan ini, para konsumen Gojek akan bisa membeli kartu perdanan atau voucher internet Telkomsel dari outlet Goshop terdekat dan mengirimkannya ke rumah kamu.

Sedangkan untuk mitra reseller atau outlet yang sudah menjadi bagian dari layanan GoShop sudah terdaftar secara resmi pada jaringan mitra distributor Telkomsel dengan menggunakan Digipos Aja ! sebagai aplikasi transaksi resmi reseller atau outlet Telkomsel.

Berikutnya kembali kepada driver Gojek ada beberapa pilihan paket internet kuota murah yang bisa diaktifkan sebagai sebuah solusi berbasis digital bagi seluruh bagian ekosistem kedua perusahaan.

Paket Internet Murah Telkomsel untuk Driver Gojek

Pertama ada pilihan Paket Swadaya Telkomsel yang memberikan berbagai macam pilihan khusus untuk mitra driver Gojek mulai dari paket senilai Rp 25 Ribu.

Paket ini sudah memiliki bonus kuota data dari 3GB hingga 20GB tergantung dari paket yang diaktifkan dan juga bonus telepon sepuasnya serta 500 SMS ke sesama nomor Telkomsel sehingga benar benar mendukung mobilitas driver GOjek dan juga ada bonus bebas akses aplikasi Gojek khusus Driver.

Jika ingin mengaktifkan paket Swadaya Telkomsel ini, para mitra driver Gojek bisa megaksesnya melalui aplikasi Gojek (Driver), UMB *168*455# atau langsung pada aplikasi MyTelkomsel.

Pihak Telkomsel juga menjanjikan akan ada beragam inisiatif kolaborasi yang terus dikembangkan oleh Telkomsel dan Gojek, karena itu kita tunggu saja paket internet dan paket kuota murah lainnya dari Telkomsel khusus untuk para mitra Gojek dan pelaku UMKM.