Sekarang Ponsel Pelanggan XL Home Bisa Main Game TV
Arunapasman.com - Kini operator seluler XL Axiata tengah menjalin kerja sama dengan AirConsole yang merupakan sebuah perusahaan sosial gaming asal Swis.
Kerjasama antara XL Axiatan dan AirConsole ini menghadirkan layanan game yang dapat dimainkan pada televisi oleh para pelanggan XL Home.
Pelanggan XL Home nantinya bisa mengontrol game dengan ponsel smartphone dan Game yang dimainkan akan ditampilkan di layar televisi.
Dengan adanya layanan game yang bisa dimainkan pada televisi dengan kontroler menggunakan smartphone jelas akan memungkinkan para pelanggan XL Home betah bermain game di rumah.
Uniknya meskipun televisi yang kamu miliki bukanlah jenis Smart TV dan tidak memiliki konsol permainan, kamu tetap bisa menggunakannya untuk bermain game game pilihan.
Caranya cukup mudah, kamu yang berlangganan XL Home hanya harus mengakses aplikasi AirConsole yang sudah terinstal di XL Home Entertainment Box.
Pertama kamu harus mengunduh aplikasi AirConsole pada ponsel kemudian hubungkan dengan perangkat XL Home Entertainment Box dan siap untuk bermain.
Kamu bisa mendownload Aplikasi AirConsole pada Google Play Store untuk ponsel Android dan Apple Store untuk ponsel iOS.
XL Axiata juga menawarkan akses gratis selama satu bulan khusus untuk pelanggan XL Home sebagai promosi dan perkenalan layanan baru ini. Pada periode promo atau perkenalan kamu bisa memainkan semua game di AirConsole.
AirConsole juga memberikan pernyataan bahwa mereka sangat bersemangat untuk memperluas kemitraan di Asia Pasifik karena sudah memiliki basis penggemar AirConsole yang besar.
XL Axiata juga menyediakan tiga pilihan paket XL Home mulai dari paket Family dengan harga Rp 349.000 kemudian ada paket Super User Rp 499.000 dan yang terakhir ada paket Ultimate Rp 999.000.
Kecepatan akses yang ditawarkan mulai dari 100 Mbps hingga 1 Gbps full speed tanpa batas kuota jadi bisa tambah betah main game nya.
Jangkauan pemasaran layanan XL Home sudah mengcover area Jabodetabek, Yogyakarta, Denpasar, Makassar, Balikpapan, Banjarmasin, Banjarbaru dan beberapa kota besar di Indonesia serta belum lama ini XL Axiata juga memperluas jaringannya ke kota Bandung, Malang, Solo dan Surabaya.